Hari Jadi Cirebon ke-654, Laskar Macan Ali Gelar Pertunjukan Seni dan Budaya

Loading

CIREBON (IndependensI.com) – Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Cirebon ke-654, Laskar Agung Macan Ali Nuswantara menggelar berbagai kegiatan seni dan budaya dengan tema “Exit To Contribute’.

Acara ini diselenggarakan di
halaman depan Markas Besar Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Cirebon Jalan Alun-alun Timur, Kelurahan Kasepuhan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Rabu (19/7).

Panglima Tinggi Laskar Macan Ali Nuswantara, Prabu Diaz mengatakan pentas seni dan budaya ini dimeriahkan oleh tarian tradisional Cirebon dan Nusantara serta tari modern dipentaskan dalam panggung seni dan budaya tersebut. Selain itu acara ini diisi pula oleh kelompok band musik.

Prabu Diaz mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan kepada para leluhur pendiri Cirebon.

“Kami beserta rekan-rekan dari berbagai komunitas menggelar berbagai kegiatan sosial maupun hiburan untuk masyarakat. Salah satunya adalah kemarin (18/7/2023) kita mengadakan doa bersama masyarakat Cirebon dari berbagai suku, agama, dan golongan dipimpin oleh para pemuka-pemuka lintas agama. Kemudian pada hari ini (19/7/2023) kita juga menyelenggarakan pentas seni dan budaya yang diikuti oleh sanggar-sanggar seni dan tari yang ada di Cirebon,”ungkap Panglima Tinggi Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Cirebon Prabu Diaz yang juga sebagai penyelenggara kegiatan di sela-sela kegiatan, Rabu (19/7/2023).

Dikatakan Prabu Diaz, Hari Jadi Cirebon ke 654 dinilai sepi dari kegiatan hiburan untuk masyarakat Kota Cirebon.

“Dari tahun ke tahun masyarakat dan Pemerintah Kota Cirebon menyelenggarakan atau memperingatinya, tetapi jujur saya sedih dan prihatin di tahun 2023 ini tidak ada gaung peringatan Hari Jadi Cirebon. Artinya tidak ada hiburan buat masyarakat Kota Cirebon seperti tahun sebelumnya,”katanya.

Pria yang akrab disapa Mamo ini berharap, peringatan Hari Jadi Cirebon di tahun depan dapat digelar semeriah mungkin untuk masyarakat.

“Mudah-mudahan dengan pemimpin yang baru ke depan dengan orang-orang yang punya jiwa ingin mengangkat kearifan lokal, Saya berharap ke depan peringatan Hari Jadi Cirebon bisa digelar lebih meriah untuk masyarakat Kota Cirebon,”pungkasnya. ()