Jubir Emak-emak di Bali Masif Suarakan Gerakan Perubahan Pasangan AMIN

Loading

JEMBRANA (IndependensI.com) – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) melalui Caleg DPR RI No urut 1, M Surya Nata Putra, melakukan bimbingan teknis (Bimtek) kepada 9.000 emak-emak untuk pemenangan pasangan Capres Cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar, di Jembrana, Bali, Minggu 31 Desember 2023.

Melalui Bimtek Jubir emak-emak dibekali visi misi dan gagasan perubahan yang diusung pasangan AMIN tersebut. “ Kami adakan secara bertahap setiap Kab/kota 1000 Jubir emak emak di 9 Kab kota dan terus bergerak masif mensosialisaikan perubahan. Serta program program AMIN pasangan Capres Cawapres ke semua lapisan masyarakat, terutama di basis pedesaan” katanya.

Caleg DPR RI Dapil Bali ini melanjutkan, melalui Bimtek ini para emak-emak akan memberikan pemahaman yang dibawa pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 1 tersebut. Para emak-emak ini juga akan menyampaikan kepada masyarakat agar menghindari politik uang. Serta cerdas memilih pemimpin yang memiliki rekam jejak yang baik.

“Masyarakat harus memahami betul soal pilihan nya pada 2024. Pemilu bukan soal menerima politik uang tapi lebih kepada setelah pemilu bahwa APBN harus bisa bermanfaat bagi segenap rakyat Indonesia,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua DPC PKB Kabupaten Jembrana M Yunus menyampaikan, para emak – emak ini memiliki antusias tinggi menjadi Jubir Pemenangan AMIN, karena mereka punya harapan besar ada perubahan yang lebih baik.

“Masyarakat di Bali khususnya emak-emak ingin perubahan yang lebih baik, ingin harga sembako murah, ingin lapangan kerja terbuka lebar, dan masih banyak lagi. Ini semua demi gerakan perubahan. Melalui gerakan emak-emak, kami optimis Bali bisa jadi sumber suara bagi pasangan AMIN,” tutupnya.