JAKARTA (Independensi.com) – Dalam rangkaian peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Pratikno menggelar dialog terbuka dengan seluruh pegawai Kemenko PMK. Acara yang dinamakan “Senin Bersinergi” atau “SENERGI” ini diadakan di Aula Heritage Kantor Kemenko PMK, Jakarta, pada Senin (28/10/2024) usai upacara peringatan Sumpah Pemuda.
Kegiatan “SENERGI” menjadi wadah interaktif yang digagas Menko Pratikno sebagai ruang komunikasi dan pertukaran ide antara pegawai dan pimpinan Kemenko PMK. Menko Pratikno menekankan pentingnya kolaborasi untuk mewujudkan inovasi dan perubahan positif dalam kinerja kementerian. “Saya percaya tidak ada kekuatan individual, yang ada adalah kekuatan kolektif. Kita harus membangun energi kolektif, inovasi kolektif, dan pemikiran kolektif,” tegasnya.
Menko Pratikno juga menekankan bahwa reformasi birokrasi harus didukung oleh inovasi dan teknologi digital, terutama di kalangan pegawai muda yang tergolong digital native. Menurutnya, pemanfaatan teknologi digital mampu meningkatkan produktivitas dan efektivitas kerja, sehingga menjauhkan pegawai dari pola kerja monoton dan tidak efektif, yang ia ibaratkan seperti “berputar di atas roda hamster” tanpa mencapai kemajuan.
“Mari kita buat wheel yang lain. Kita buat roda baru untuk bertransformasi. Kami minta komitmen dari semuanya untuk melakukan transformasi birokrasi ini. Kerja lebih produktif, lebih sehat, lebih bahagia, dan rejekinya cukup,” ajak Menko Pratikno penuh semangat.
Dengan semangat Sumpah Pemuda, acara “SENERGI” ini diharapkan dapat menjadi katalisator bagi reformasi birokrasi di lingkungan Kemenko PMK, menciptakan perubahan yang berdampak luas bagi pelayanan publik dan kesejahteraan bangsa.