Penghargaan Kota Bekasi sebagai KLA Tingkat Madya. (ist)

Kota Bekasi KLA Tingkat Madya

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Kota Bekasi mendapatkan penghargaan Kota Layak Anak Tingkat Madya. Penghargaan diberikan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise, di  Surabaya, kemarin.

Penghargaan tersebut diberikan bertepatan dengan hari Anak Nasional yang jatuh pada 23 Juli 2018. Penghargaan dan penganugerahan ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah pusag atas segala upaya para gubernur, bupati, dan walikota. Saat itu ada 177 kota/kabupaten yang  mendapat penghargaan dari berbagai kategori.

Selain penghargaan KLA,  Yohana Yembisa  meresmikan program baru yaitu masjid layak anak dan memberikan penghargaan lain seperti kepada daerah yang terbaik dalam memenuhi hak sipil anak dan membina forum anak.

Dalam penilaian KLA, Kementerian PPPA membagi lima kriteria yaitu Pratama, Madya, Nindya, Utama dan KLA. Diharapkan penghargaan ini bisa mendorong Gubernur sebagai pembina wilayah,  dan Bupati/ Walikota untuk lebih memacu diri meningkatkan perhatian pada pemenuhan hak anak danbperlindungan khusus di wilayah masing-masing.

Kota Bekasi ditetapkan sebagai Kota Layak Anak sejak beberapa tahun silam, dan telah banyak melakukan berbagai kegiatan terkait kesejahteraan anak, termasuk mendampingi masalah hukum anak- anak yang menjadi korban kekerasan. (jonder sihotang)