MAJALENGKA (Independensi.com) – Calon Bupati Majalengka, Maman Imanulhaq, berjanji jika dirinya terpilih akan membangun Gedung Dakwah Nahdatul Ulama (NU) di dekat Bandara Internasional di Kecamatan Kertajati, Majalengka.
“Gedung itu untuk mengkader da’i – da’i Ahlussunnah Wal Jamaah seluruh Jawa Barat ,” kata Kang Maman, sapaan akrab calon bupati nomor urut 1 itu, dihadapan para petinggi Nahdatul Ulama (NU), Syeikh Fadil Zailani dan Mentristek Dikti M. Nasir yang ia ditemuni pada acara ngunduh mantu putra KH Mustofa Aqil Siradj di Pondok Pesantren Kempek Cirebon, Minggu (11/3/2018).
Kang Maman menyebut gedung tersebut akan menjadi gedung dakwah NU terbesar se-Jawa Barat yang pembangunannya tak menggunakan dana APBD. Agar bisa memenuhi janjinya, Kang Maman minta dukungan seluas luasnya dari semua pihak
“Tentu janji ini bisa diwujudkan dengan dukungan dan doa para Ulama dan tokoh semuanya juga,” kata pengasuh Pondok Pesantren Al Mizan, Jatiwangi itu.
Ia menuturkan, gedung dakwah itu akan menjadi pusat pelatihan bagi calon da’i Ahlussunnah Wal Jamaah yang kelak akan disebar ke seluruh kota dan kabupaten di Indonesia.
“Di sana juga akan diproduksi konten –konten dakwah untuk televisi, radio dan media social. Tentu berlandaskan nilai Islam yang kuat dan spririt kebangsaan yang kokoh,” ujar Kang Maman.
Selain itu mantan anggota DPR RI ini menjelaskan bahwa Pemerintah akan membangun asrama penampungan haji bagi jamaah yang hendak bertolak ke tanah suci dari Bandara Internasional Kertajati. Ini atas usulan beberapa anggota Komisi VIII DPR RI termasuk dirinya sebagai KAPOKSI F-PKB saat itu.
Putra Fernando