Polda Jabar
Ilustrasi personel Polda Jabar. (foto istimewa)

Polda dan KPU Jamin Keamanan Debat Ketiga Pilgub Jabar

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat (Jabar) memastikan akan menjamin keamanan saat pelaksanaan debat ketiga atau terakhir Pemilihan Gubernur (Pilgub) pada 22 Juni, nanti.

Ketua KPU Jabar, Yayat Hidayat, mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Polda Jawa Barat untuk meningkatkan pengamanan. Pelaksanaan debat ketiga Pilgub Jabar akan berlangsung di Grand Ballroom Sudirman,  Jalan Sudirman, Kota Bandung.

Yayat mengatakan, KPU telah menyiapkan tempat tersebut dengan matang, termasuk persoalan keamanan yang akan dibantu oleh jajaran Polda Jabar.

Yayat juga menyapaikan, jajaran Polda Jabar sudah menjamin dan mengantisipasi terkait keamanan baik yang ada di dalam ruangan maupun di luar ruangan di mana debat akan berlangsung.

“KPU mah tenang saja laksanakan debat sesuai aturan, gak usah mikirin soal keamanan. Soal keamanan itu urusan Polda,” kata Yayat menirukan ungkapan Kapolda Jabar.

Dia mengaku, KPU Jabar tidak meminta penambahan personel keamanan untuk menjaga ketertiban saat debat ketiga nanti. Persoalan keamanan ini, lanjutnya, sudah menjadi ranah jajaran Polda Jabar untuk melakukan antisipasi.

“Kami tidak meminta penambahan. Kapolda sudah membaca dan mengetahui apa yang harus dilakukan,” ujar dia.

Yayat berharap, pelaksanaan debat terakhir nanti bisa berjalan lancar dan aman. Tidak ada lagi peristiwa yang memancing kericuhan seperti yang terjadi saat pelaksanaan debat kedua. “Semoga lancar, tertib, dan aman. Tidak ada lagi kericuhan,” ujar dia.

Pada debat ketiga, KPU membatasi jumlah para pendukung paslon yang diperbolehkan masuk ke arena debat. Masing-masing pasangan hanya diperbolehkan membawa sebanyak 50 orang pendukung. Jumlah itu telah disepakati oleh masing-masing paslon.(BM/ist)