Philipp Lahm
Philipp Lahm. (foto istimewa)

Mantan Kapten Jerman Enggan Sebut Pemenang Piala Dunia 2018

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Mantan kapten Timnas Jerman, Philipp Lahm, akan menyerahkan trofi Piala Dunia tahun ini kepada kapten tim pemenang di laga final.

Lantas, siapa tim yang dia jagokan menang? Lahm akan menyerahkan trofi di final Piala Dunia 2018 kepada kapten tim yang memenangkan duel Prancis kontra Kroasia di Luzhniki Stadium, Moscow, Minggu (15/7/2018). Artinya, trofi tersebut akan ia serahkan kepada Hugo Lloris (Prancis) atau Luca Modric (Kroasia).

Dalam wawancara yang dimuat laman resmi FIFA, Lahm mengatakan bahwa kedua tim punya peluang yang sama dalam memenangkan gelar. Setelah didesak, eks pemain Bayern Muenchen itu tetap tidak mau menyebut tim favoritnya.

“Pertandingan yang akan memutuskan itu. Tentu saja saya tidak bisa memilih tim favorit,” kata pemain yang membantu Timnas Jerman juara di Piala Dunia 2014 di Brasil.

“Saya bisa membayangkan Hugo Lloris (mengangkat trofi). Hal yang sama berlaku untuk Luka Modric dan Timnas Kroasia,”(exe/ist)