JAKARTA (Independensi.com)
Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin mengatakan adalah kegiatan yang mulia memberikan bantuan sosial kepada masyarakat kurang mampu dan membutuhkan apalagi di tengah pandemi Covid 19 seperti saat ini.
“Sejatinya juga menunjukkan kepada kita tentang hakikat manusia sebagai mahluk sosial,” kata Burhanuddin saat menghadiri penyerahan paket bantuan sosial oleh jajaran kejaksaan dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-60 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) ke-20 tahun 2020 di Kejaksaan Agung, Jakarta, Rabu (15/7)
Penyerahan paket bansos
berupa sembako kepada masyarakat yang kurang mampu tersebut dilaksanakan juga secara serentak oleh Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri di seluruh Indonesia.
Jaksa Agung lebih lanjut mengatakan penyelenggaraan kegiatan bansos merupakan wujud dari komitmen Kejaksaan dan IAD untuk membangun semangat kepedulian terhadap mereka yang membutuhkan perhatian bersama.
“Untuk itu saya menyambut baik setiap kali diadakan kegiatan seperti ini,” ucapnya seraya menyebutkan aksi solidaritas tersebut pada dasarnya meletakkan manusia dalam interaksi saling membutuhkan antar sesamanya dalam pemenuhan kebutuhan hidupnya.
“Karena itu sudah sepatutnya hal ini mendorong kita untuk lebih peka, seraya memberikan kontribusi nyata dalam membantu serta meringankan beban mereka yang dilanda kesulitan,” ucap mantan Kajati Sulawesi Selatan ini.
Dia pun berharap momentum pemberian bansos walau sekecil apapun sepatutnya memicu tumbuhnya kesadaran bersama untuk membangun karakter manusia yang berguna dan dapat memberikan manfaat bagi lingkungan disekitarnya.
“Kegiatan seperti ini juga jangan berhenti sebatas seremonial memperingati hari besar tertentu saja. Namun sedianya merupakan agenda yang diselenggarakan secara rutin dan berkelanjutan, sebagai bagian dari pelayanan terhadap masyarakat,” tuturnya.
Jaksa Agung secara simbolis dalam acara tersebut menyerahkan paket sembako kepada sejumlah perwakilan masyarakat yang hadir. Disaksikan Ketua Umum IAD Pusat, Ny Seruni Burhanuddin, Wakil Jaksa Agung Setia Untung Arimuladi, para Jaksa Agung Muda dan Kepala Badan Diklat Kejaksaan RI.
Selesai kegiatan bansos acara diisi ceramah agama oleh Ustadz Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah di Sasana Pradana Kejaksaan Agung dengan tema “Ideologi Pancasila Dalam Perspektif Agama Islam”.(muj)