Panglima TNI : Prada MI Kecelakaan Tunggal Bukan Dikeroyok

Loading

MAKASSAR (IndependensI.com) – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memastikan Prada MI mengalami kecelakaan tunggal, bukan dikeroyok massa. Dari pengakuan sebelumnya, oknum TNI, Prada MI, menyebarkan berita bohong jika dirinya dikeroyok sehingga memicu aksi penyerangan dan perusakan Polsek Ciracas, Jakarta Timur.

Panglima menjelaskan kronologis insiden perusakan Polsek Ciracas itu terjadi. Awalnya Prada MI mengaku bahwa dirinya dikeroyok oleh orang tidak dikenal. “Sesuai data dan fakta yang ditemukan di lapangan bahwa apa yang sudah terjadi yang dikatakan bahwa prajurit MI telah dikeroyok oleh orang tidak dikenal dan menyebabkan luka-luka,” ujar Hadi di Pangkalan Udara Sultan Hasanuddin Makassar, Minggu (30/8/2020).

Namun, diselidiki lebih lanjut, pernyataan Prada MI tidak benar. Hadi menjelaskan MI tidak dikeroyok, melainkan mengalami kecelakaan tunggal. “Dari keterangan saksi dan rekaman CCTV bahwa luka yang ada di prajurit MI bukan karena pengeroyokan tapi akibat kecelakaan tunggal,” kata Hadi.

Prada MI, kata Hadi, menghubungi 27 rekannya untuk menyebarkan berita hoax itu. Seketika aksi perusakan Polsek Ciracas pun terjadi. Kini, TNI memeriksa 12 saksi terkait aksi perusakan Polsek Ciracas. Dari 12 saksi yang diperiksa, 3 di antaranya mengakui sebagai aktor perusakan sepeda motor di Polsek Ciracas.

“Dan tadi pagi sudah mengakui 3 orang tersebut, karena hampir seharian diperiksa oleh Denpom. Ketiga orang tersebut adalah pelaku perusakan sepeda motor kendaraan,” ungkap Hadi.

Peristiwa penyerangan Polsek Ciracas terjadi pada dini hari, Sabtu (29/8). Sejumlah kendaraan dan bangunan di Polsek Ciracas dirusak hingga dibakar. Dilaporkan ada tiga orang yang terluka dalam penyerangan tersebut, dua di antaranya dirawat di RS.