Pemerintah Pesan 50 Juta Dosis Vaksin dari Inggris

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) –  Tak hanya memesan vaksin dari Sinovac, Cina. Pemerintah Indonesia juga menjajaki pembelian vaksin yang diproduksi perusahaan farmasi AstraZeneca dari Inggris. Bahkan pemerintah telah memesan 50 juta dosis vaksin untuk mengakhiri pandemi Covid 19 di Indonesia. 

“Sekarang sedang berangkat Menkes, Menlu dan Menteri BUMN untuk mempersiapkan 50 juta yang dipesan dan dibayar,” kata Ketua Tim Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PC-PEN) Airlangga Hartarto dilansir dari Antara, Selasa (13

Pemerintah sebelumnya menganggarkan pembayaran uang muka untuk pengadaan vaksin itu sebesar Rp 3,7 triliun untuk tahun 2020.

Di sisi lain, lanjut dia, dalam sisa tahun ini juga akan tersedia vaksin sebanyak 30 juta yang berasal dari empat perusahaan Cansino, Sinovac, Sinopharm dan AstraZeneca.

Selanjutnya, Airlangga yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini menambahkan, pengadaan vaksin lainnya juga akan dipasok oleh Bio Farma.

Pemerintah sudah menerbitkan Peraturan Presiden Nomor 99 tahun 2020 terkait pengadaan vaksin Covid-19 yang diperkirakan sebanyak 160 juta vaksin yang kegiatan vaksinasinya dilakukan bertahap hingga 2022.

“Pengadaan vaksin kita harus secure (amankan) karena 215 (negara) ini mengejar vaksin sehingga kira-kira secure untuk 160 juta dosis untuk dua kali,” katanya.

Dengan kebutuhan vaksinasi sebanyak dua kali dosis, maka total kebutuhan vaksin Covid-19 mencapai 320 juta dosis.