Cara Memilih Jasa Pindah Rumah Jakarta ke Bandung

Loading

JAKARTA (IndependensI,com) – Setelah rumah idaman selesai di bangun, melangsungkan pindahan dapat jadi momen yang paling berkesan. Tapi, jangan terburu-buru! Sebelum memindahkan barang, Anda perlu memperhatikan beberapa hal. Terutama, jika Anda tinggal di pemukiman padat seperti Jakarta dan ingin pindah ke Bandung, tentu dibutuhkan jasa pindahan rumah Jakarta yang terampil, agar barang selamat sampai tujuan.

Memilih jasa pindahan rumah pun, tidak boleh asal-asalan! Anda perlu memperhatikan faktor-faktor berikut, demi menciptakan agenda pindahan rumah yang aman dan tetap menyenangkan.

Apa Saja yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Jasa Pindahan Rumah Jakarta Bandung?

Jakarta merupakan salah satu kota metropolitan, dengan penduduk yang paling padat di Indonesia. Hal tersebut menjadi alasan mengapa ada begitu banyak jasa pindahan rumah bertebaran di Jakarta.

Sayangnya, tidak semua jasa pindahan rumah dinyatakan aman untuk disewa. Tentunya, hal tersebut akan sangat membahayakan bagi Anda, barang-barang, dan juga rumah idaman Anda. Untuk mencegah hal tersebut terjadi, Anda perlu memperhatikan faktor berikut, sebelum memilih jasa pindahan rumah Jakarta Bandung:

1. Cek SOP Penanganan Barang

Standar Operasional Prosedur (SOP) adalah peraturan yang telah ditetapkan oleh perusahaan, untuk mengatur kegiatan tertentu. Biasanya, SOP dibuat dengan tujuan menjaga keamanan.

Sebelum memilih jasa pindahan, sebaiknya Anda menanyakan kepada perusahaan mengenai SOP Penanganan Barang yang mereka terapkan. Pastikan Anda memahami bagaimana perusahaan mengatur dan memperlakukan barang selama proses pindahan.

Selain itu, jangan lupa untuk menanyakan tentang kompensasi yang akan diberikan jika barang Anda mengalami kerusakan. Tentu saja, Anda tidak ingin mengalami kerugian jika barang kesayangan Anda rusak dalam proses pindahan.

2. Ketahui Kendaraan yang Cocok untuk Pindahan

Mengetahui kendaraan yang cocok untuk pindahan merupakan langkah penting dalam menjamin kelancaran proses dan keamanan barang yang diangkut. Saat memilih kendaraan, pertimbangkan jumlah barang yang akan dipindahkan dan jarak perjalanan yang harus ditempuh.

Untuk membawa barang berat, seperti yang beratnya lebih dari puluhan kilo, Anda dapat menggunakan mobil jenis truk seperti Pick Up atau Truk CDD. Namun, jika barang tersebut memiliki berat kurang dari puluhan kilo, kendaraan yang lebih kecil seperti Sedan atau Van dapat menjadi pilihan yang tepat.

3. Cek Tarif Pengantaran Barang

Saat pindahan rumah berlangsung, Anda mungkin akan membutuhkan jasa pindahan rumah untuk bolak-balik ke lokasi yang sama. Mengingat barang yang dibawa cukup banyak atau kendaraan yang digunakan tidak cukup besar untuk menampung barang bawaan Anda.

Dengan mengecek tarif pengantaran barang sebelumnya, Anda dapat menghindari biaya yang tidak terduga. Selain itu, Anda juga bisa memastikan bahwa pilihan jasa pengiriman sesuai dengan anggaran dan kebutuhan.

Sudahkah Anda memilih jasa yang cocok berdasarkan kriteria di atas? Jika Anda masih mencari pilihan yang tepat, jasa pengiriman kargo dari Lalamove bisa menjadi opsi yang layak dipertimbangkan untuk kebutuhan pindahan rumah dari Jakarta ke Bandung.

Sebagai jasa ekspedisi yang sudah beroperasi sejak 2018, Lalamove menawarkan armada yang beragam dan bekerja sama dengan mitra driver berpengalaman, untuk membantu Anda mengantarkan barang dengan aman dan lancar baik dalam kota maupun antar kota.

Lalamove terus berinovasi untuk memberikan kenyamanan pada konsumen. Salah satunya adalah fitur cek tarif, yang memudahkan Anda untuk mengetahui biaya pengiriman barang dalam sekali perjalanan. Dengan fitur ini, Anda dapat lebih mudah menyesuaikan pengiriman dengan budget yang Anda miliki.

Oh, ya! Saat ini, Lalamove telah menyediakan layanan tambahan bernama extra helper, lho. Layanan ini sangat cocok untuk Anda yang tengah melangsungkan pindahan. Bagaimana? Tertarik untuk menggunakan Lalamove sebagai jasa pindah rumah Jakarta Bandung pilihan Anda? Ayo, pesan jasa Lalamove sekarang!