BEKASI (IndependensI.com)- Pemkot Bekasi, Jawa Barat membahas ketersediaan pangan, jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru). Isu ketersediaan pangan dengan naiknya harga berbagai kebutuhan pokok masyarakat, menjadi perhatian serius pemerintah daerah.
Adpun isu strategis lainnya yang dibahas, terkait pelaksanaan Pemilu 2024, kondusifitas masyarakat. Pembahasan dipimpin Pj Wali Kota Bekasi R Gani Muhamad dalam rapat koordinasi yang melibatkan semua Kepala Perangkat Daerah, Camat, hingga Lurah.
Gani menekankan pejabat terkait agar mengantisipasi dan monitoring ketersediaan stok bahan pangan mengingat ketersediaan dan harga bahan pangan yang harganya terus meningkat.
Guna menekan harga pangan katanya, Pemkot Bekasi akan menggelar operasi pasar murah. Ditekankan juga agar menjaga alur distribusi kebutuhan pokok.
Gani mengimbau masyarakat agar sama -sama menjaga kondusifitas Pemilu 2024, dan tidak mudah terpancing terhadap isu-isu yang tidak benar. Kemudian saling menghormati antara sesama umat beragama dalam berkegiatan.
Capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang hingga saat ini belum mencapai target, juga dibahas dan Gani meminta pejabat terkait segera memaksimalkan upaya dalam pemenuhan PAD tersebut. (jonde sihotang)