Gubernur Riau H Syamsuar

Gubernur Riau dan Istri Terkonfirmasi Positif Covid-19

Loading

PEKANBARU (Independensi.com) – Gubernur Riau H Syamsuar terkonfirmasi positif covid-19, dan saat ini menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Pekanbaru. Kepastian Gubri terpapar virus corona, diketahui setelah melakukan swab, lalu hasilnya positif covid-19.

Hal itu dikatakan dr Indra Yovi Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Riau Selasa, (1/12/2020) kepada sejumlah wartawan di Gedung Daerah Pekanbaru.

Sehari sebelumnya, Senin (30/11/2020) Hj Misnarni Syamsuar istri Gubernur Riau telah lebih dulu diketahui terkonfirmasi positif covid-19, dan sudah dirawat di salah satu rumah sakit swasta di Pekanbaru.

Selain Misnarni Syamsuar, ajudannya bernama Ayu Karvi juga terpapar positif corona. Kemudian, istri orang nomor satu di Riau itu, ada beberapa istri pejabat di Riau yang dinyatakan positif covid-19.

Menurut Yovi, Gubernur Syamsuar dan Istrinya Misnarni Syamsuar saat ini dalam kondisi baik dan stabil. Sebelum dinyatakan positif terpapar virus corona, mantan Bupati Siak ini terlebih dahulu mengeluh merasakan tak enak badan usai menghadiri acara di DPRD Riau Senin (30/11/2020). Kemudian disarankan melakukan swab, hasilnyapun positif Covid-19.

Sebelum menghadiri acara di DPRD Riau, Gubernur Riau diketahui melakukan lawatan kerja ke Jakarta menghadiri peluncuran buku Bonita: Hikayat sang Raja, karya almarhum Haidir Anwar Tanjung wartawan Detik.com.

Saat di Jakarta, istri Gubri mengeluhkan kurang enak badan, di-ikuti batuk-batuk. Usai acara Jumat (27/11/2020), Sabtu pagi Gubri dan istri langsung balik ke Pekanbaru.

Saat tiba di Pekanbaru Sabtu (28/11/2020) pagi, langsung dilakukan swab kepada Gubernur dan Istri. Hari Minggu (30/11) hasilnya keluar Misnarni Syamsuar istri Gubri dinyatakan positif, sedangkan Gubri Syamsuar negatif.

Karena hasil swab Gubernur negatif apalagi tidak ada keluhan, Gubri tetap ber-aktifitas seperti biasa. Usai menghadiri acara di DPRD Riau, Gubri mengeluh tak enak badan, kemudian disarankan swab dan hasilnya positif, ujar Yovi.

Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan, lebih kurang 20 orang termasuk OPD di lingkungan Pemprov Riau terkonfirmasi positif covid-19 dari klaster Dharma Wanita.

Selain istri Gubernur Riau Misnarni Syamsuar, yang positif juga termasuk Alzuhra Karo Adpim, Kadis Kebudayaan dan Istri, Karo Pembangunan dan Istri, Kadis Perikanan dan Istri termasuk istri Sekdaprov Riau.

Saat ini kata Mimi, mereka yang terkonfirmasi positif, ada yang dirawat di rumah sakit dan sebagian besar isolasi mandiri dirumah masing-masing. Gubernur Riau Syamsuar termasuk klaster Dharma Wanita.

Terkait Gubernur Riau yang disebut-sebut memiliki penyakit bawaan hipertensi atau darah tinggi, Mimi membenarkannya.“Sejauh ini yang saya tahu, Gubri memang memiliki hipertensi, itu kalau saya nggak salah ya,” ujarnya.

Seperti diketahui kata Mimi lagi, penyakit hipertensi berisiko terjadinya komplikasi jika tidak terkontrol. Di antara komplikasi yang disebabkan oleh hipertensi seperti penyakit jantung koroner dan stroke, gagal jantung, gagal ginjal, penyakit vaskular perifer, kerusakan pembuluh darah dan retina yang mengakibatkan gangguan penglihatan jika memang kondisinya parah.

“Pastinya, tim yang menangani Gubri akan selalu melakukan pengecekan,” kata Mimi. (Maurit Simanungkalit)