Plt Wali Kota Tri Adhianto saat mempimpin upacara HUT ke 26 Kota Bekasi. (humas)

10 Maret 2023: HUT ke 26 Kota Bekasi  Resmikan 45 Proyek Pembangunan

Loading

 

BEKASI (IndependensI.com)- Hari Ulang Tahun (HUT) ke 26 Kota Bekasi, Provinsi Jawa Barat, dirayakan hari ini, Jumat tanggal 10 Maret 2023. Upacara peringatan  digelar di lapangan Alun-Alun M Hasibuan.

Upacara dipimpin  Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto dan dihadiri oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda)  terdiri dari Ketua DPRD, Dandim /0507, Kapolres,  Kepala Kejaksaan, Ketua Pengadilan, dan Ketua Pengadilan Agama Kota Bekasi. Para pejabat dan Aparat Sipil Negara (ASN) juga hadir
Sebelum upacara dimulai, ada persembahan teater kolosal di depan seluruh peserta. Persembahan spesial dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bekasi bersama Organisasi Pejuang Siliwangi guna mengenang sejarah terbentuknya Bekasi bertajuk “Teater Resolusi Rakyat Bekasi 1950”.

Di usianya  ke- 26 tahun, telah banyak prestasi yang ditorehkan Kota Bekasi. Laju pertumbuhan ekonomi  meningkat dari 3,32% menjadi 4,96% di tahun 2022.  Aktivitas produksi perusahaan tahun 2022 menunjukkan pemulihan yang signifikan, dan angka pengganguran yang berkurang dari 10,88% menjadi 8,81%, ujar Tri di hadapan peserta upacara.

Pada saat itu, juga dilakukan peresmian 45 berbagai pembangunan infrastruktur sarana dan prasarana perkotaan. Diantaranya Pp
Puskesmas, taman-taman, gedung SD, SMP, dan SMK, pemberian sanitasi layak tangki septik, renovasi Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu), polder air, gedung LPM, gedung kantor dan aula Kelurahan, kantor Mako Dinas Pemadam Kebarakan, dan sarana olahraga.

Tri Adhianto  berpesan kepada seluruh Aparatur Pemerintah Kota Bekasi untuk menjunjung tinggi intergritas dan semangat berkinerja baik dalam menuntaskan program dan kegiatan RPJMD Kota Bekasi tahun 2018-2023. (jonder sihotang)

One comment

Comments are closed.