JAKARTA (IndependensI.com) – Tantangan yang benar-benar berbeda dan baru menunggu Francesco Totti di AS Roma. Mantan kapten Roma berusia 40 tahun itu melepas kostum “Giallorossi” untuk menjadi direktur di klub Serie A Liga Italia itu.
Sebagai pemain, Totti membantu Roma meraih scudetto. Dia juga ikut mengantarkan tim nasional Italia menjuarai Piala Dunia 2006 dan mendapatkan Sepatu Emas.
Totti tercatat 786 kali memperkuat Roma setelah bergabung dengan klub itu saat masih sekolah pada 1989. Sepanjang kariernya, Totti mengoleksi 307 gol.
Dia mengundurkan diri dari tim ansional setelah Jerman 2006. Selanjutnya, dia mengerahkan seluruh tenaganya untuk membelas “Serigala Ibu Kota”. Pensiun dari posisi pemain, sejak Mei lalu dia berperan sebagai direktur teknik.
“Tahap pertama (hidup saya), sebagai pemain, sudah berakhir. Sekarang peran yang tidak kalah pentingnya, yaitu sebagai direktur, sudah dimulai. Sayaa berharap bisa melakukan sebaik yang saya lakukan di lapangan,” kata Totti waktu itu.
“Sepakbola adalah hasrat saya, segalanya. Persahabatan, mencetak gol, mengenal orang-orang. Sepakbola sudah menjadi bagian penting setiap bagian tubuh saya,” ujarnya.
Tantangan baru Totti adalah meloloskan Roma dari penyisihan grup Liga Champions. Lawan pertama Roma adalah semifinalis musim lalu, Atletico Madrid, di Grup C.