Dirut PT JLJ Dicky Diktawardhana bersama kepolisian memberikan penjelasan arus mudik lewat jalan tol JORT. (foto:jonder sihotang)

Diperkirkan 500.776 Kendaraan Melintas: Puncak Arus Mudik Lewat Tol JORR Jumat 8 Juni 2018

Loading

BEKASI (IndependensI.com)-  Puncak arus mudik pada libur Lebaran 2018, melintas di Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (Jakarta outer ring road/JORR), diperkirakan hari Jumat tanggal 8 Juni 2018. Diprediksi jumlah kendaraan yang melintas di jalan tol yang terhuhung dengan Tol Jakarta-Cikampek, tol Jagorawi, tol BSD, tol Jakarta-Tangerang ini sebanyak 500.776 unit kendaraan per hari.

Jumlah ini meningkat 12,24 persen dari lalu lintas normal sehari-hari. Hal itu sesuai dengan jadual libur nasional yang ditetapkan pemerintah mulai Senin (11/6/2018), ungkap Direktur Utama PT Jalan Tol  Lingkar Luar Jakarta (JLJ) Ricky Distawardana  sebagai pengelola jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (Jakarta Outer Ring Road/JORR), Selasa (5/6/2018).

Volume kendaraan pada Lebaran 2018 ini diprediksi naik 1,12 persen dari tahun 2017, dimana saat itu jumlah kendaraan yang melintas perhari tahun 2017 tercatat 495.217 kendaraan per hari.

Kepadatan lalu lintas lanjut Ricky, akan terjadi di Simpang Susun Cikunir, dimana simpang susun tersebut menghubungkan beberapa ruas jalan tol, diantaranya tol JORR, tol Jakarta-Cikampek. Kepadatan ditambah karena di simpang susun tersebut juga ada pekerjaan tiga proyek antara lain, Jalan Tol Elevated, Lihgt Rapid Transit (LRT) dan rel kereta cepat.

Kendati demikian, petugas PT JLJ sudah bekerjasama  dan membentuk tim dengan kepolisian guna memperlancar kendaraan. Tim khusus itu guna mengantisipasi penumpukan kendaraan pada arena rawan kemacetan.

Tim juga memberikan layanan informasi di akses masuk jalan tol kepada pengguna, dan tim cepat tanggap terhadap terjadinya kecelakaan  lalu lintas. (jonder sihotang)

One comment

Comments are closed.