Peletakan batu pertama pembangunan masjid polrea metro bekasi kota. (humas)

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Polres Metro Bekasi

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi  mengapresiasi kerjasama dari Pemerintah Kota Bekasi, Polres dan Kodim Bekasi yang selama ini aktif melakukan sosialisasi penggunaan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan selama pandemi covid-19.

Tiga pilar ini sering  turun bersama melakukan sosialisaai  kepada masyarakat.  Pelakasaan dan penegakan protokol kesehatan, adalah langkah tepat mencegah penyebaran covid-19.
Penegasan itu disampaikan Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi saat menghadiri pelaksanaan peletakan batu pertama pembanguna  masjid Polres Metro Bekasi Kota, Kamis (19/11/2020).

Saat peletakan batu pertama itu, hadir, Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes  Wijonarko, Ketua MUI Kota Bekasi KH Mir’an Syamsuri, Ketua PCNU Kota Bekasi H Madinah, perwakilan  Bank BRI dan dari pihak PT Sumareccon Bekasi

Kapolres Metro Bekasi Kota Wijanarko  mengatakan dalam proses pembangunan gedung baru untuk Polres Metro Bekasi Kota,  ingin memiliki tempat ibadah untuk umat beragama muslim melaksanakan sholat 5 waktu, dengan sistem swadaya.

 

Ia mengajak pra anggotanya dan unsur dari mana saja untuk bergabung membangun rumah Allah.Semua berhak untuk mengirimkan bantuan pembangunan masjid ini tidak untuk dipaksa, akan tetapi pastinya kita mengajak untuk membangun rumah di surga bersama sama dan diaplikasikan di dunia dalam bentuk kebersamaan membangun Masjid di Polres ini,” ujarnya.

Wali Kota Bekasi dalam menambahkan terdapat gedung refresentatif pembangunannya di tengah Kota Bekasi, ditambah dengan pembangunan masjid di belakang gedung baru Polres.

“Semoga dengan adanya kebersamaan ini, koordinasi semakin kuat dalam melayani warga Kota Bekasi,” katanya. (jonder sihotang)

.