Direktur Utama PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi Usep Rahman Salim. (ist)

Program Kerja PDAM Tirta Bhagasasi  2021, Tambah 50.000 Pelanggan Baru

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Bhagasasi Bekasi Usep Rahman Salim menjelaskan, untuk meningkatkan pelayanan air bersih kepada masyarakat pelanggan, pihaknya sudah menetapkan Rencana Kerja Anggaran Perusahaan (RKAP) tahun 2021.

RKAP  2021 yang disusun sesuai perencanaan bisnis atau busines plan 2018 sampai 2023, bertemakan “Peningkatan Kualitas SDM dan Insfrastruktur Yang Terintegrasi Menuju Pelayanan Prima Kepada Masyarakat”.

Dalam RKAP itu katanya,  Senin (7/12/2020), disusun anggaran atau budget perusahaan sebagai alat barometer bagi  manajemen dalam melakukan perencanaan keuangan masa satu tahun kerja.

Dalam RKAP itu pula, memuat perencanaan seberapa besar rencana anggaran biaya yang ditetapkan, dan dijadikan sebagai acuan otoritas keuangan. RKAP itu pula,  sebagai alat untuk mengukur seberapa besar tingkat pencapatan target perusahaan dan efisiensi biaya.

Sebab RKAP adalah merupakan proses penyusunan proyek  laporan keuangan, dan beban biaya  yang mungkin timbul akibat proses kegiatan dibidang produksi, pemarasan, administrasi keuangan dan bidang bidang lainnya yang terkait untuk mencapai tujuan perusahaan.

Dan RKAP inilah sebagai pengendali jalannya perusahaan sebagai pedoman untuk menghindari penyimpangan. Karena di dalamnya, telah menyediakan standar untuk evaluasi kinerja, dan menyediakan informasi yang dapat digunakan untuk  memperbaiki pembuatan keputusan, tambahnya.

Sejumlah target yang akan dicapai, telah ditetapkan dalam RKAP. Dalam hal ini, PDAM dituntut memberikan pelayanan yang maksimal dan prima  kepada pelanggan dari aspek kuantitas, kualitas, kontinuitas dan keterjangkauan (K-4).

Untuk menjalankan dan target business plan 2018-2023, sebagaimana diketahui, ditetapkan sembilan komitmen yang akan dilaksanakan. Adapun ke-sembilan komitmen itu adalah :
1. Meningkatkan cakupan pelayanan
2. Mengoptimalkan kapasitas produksi eksisting
3. Menambah Jaringan Distribusi Utama (JDU) dan Jaringan Distribuis Bagi (JDB) (jaringan transmisi dan retikulasi)
4. Meningkatkan pemakaian air  rata-rata
5. Meningkatkan pelayanan K4 khususnya hubungan  pelanggan
6. Meningkatkan kualitras sumber daya manusia (SDM)
7. Menurunkan angka kehilangan air
8. Meningkatkan penjualan melalui psikologi marketing/pemasaran
9. Membangun citra, meningkatkan performance, dan branding.

Adapun tujuan RKAP tahun 2121: meningkatkan kualitas SDM baik dari sisi manajemen atau dari sisi teknis. Membangun infrastruktur yang terintengrasi di setiap wilayah pelayanan untuk masyarakat Bekasi, dan memberikan pelayanan yang lebih untuk meningkatkan K4.

Pada tahun 2021, ditargetkan akan ada penambahan jumlah pelanggan sekitar 50.000 sambungan langganan (SL).  Jumlah itu terdiri dari internal PDAM sendiri  20.000 sl, dan 30.000 SL  atas kerjaama dengan pihak swasta.  Saat ini, jumlah pelanggan PDAM ini 300.000 sl didalamnya 40.000 sl pelanggan non aktif.

Maka, diyakini jumlah pelanggan pada akhir perencanaan bisnis tahun 2023 sebanyak 40.000 sl lebih. Dan 23 wilayah kecamatan se Kabupaten Bekasi akan terlahani air bersih dengan cakupan pelayanan sekitar 60 sampai 70 persen dari jumlah penduduk Bekasi. (jonder sihotang)