BEKASI (IndependensI.com)- Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Bhagasasi Bekasi, harus terus meningkatkan pelayananan kepada masyarakat. Sebagai perushaan milik pemerintah daerah, PDAM mempunyau tugas melayani air bersih masyarakat.
Demikian disampaika Ketua Dewan Pengawas PDAM Tirta Bhagasasi Abdur Rofiq, saat meresmikan Kantor Cabang Baru Jababeka, kemarin. Harus dapat memberikan pelayanan terbaik kepada para pelanggan, katanya.
“Pelayanan dan kualitas air dari Kanror PDAM Tirta Bhagasasi Cabang Jababeka akan disorot pelanggannya yang selama ini mendapatkan fasilitas pelayanan dan kualitas air yang baik dari Jababeka,. Maka, kualitas pelayanan menjadi yang utama”, ujar Rofiq.
PDAM Tirta Bhagasasi Cabang Jababeka telah memiliki sekira 12.000 sambungan langanan (sl) atau pelanggan. Dan selama ini dilayani kebutuhan airnya oleh pengelola kawasan Jababeka.
Rofig memesankan setelah pelayanannya pindah ke PDAM Tirta Bhagasasi, pastikan layanan yang diberikan setara bahkan kalau bisa lebih bagus daripada yang selama ini diberikan Jababeka, termasuk juga kualitas airnya. Jangan sampai pelanggan merasa lebih buruk pelayanan yang diterima pascaperalihan ke PDAM Tirta Bhagasasi,” katanya.
Sementara itu, Ditektur Utama PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi Usep Rahman Salim melaporkan dengan diresmikannya PDAM Cabang Jababeka, maka saat ini perusahaan yang dipimpinnya tersebut telah memiliki 12 Kantor Cabanh dan 11 Kantor Cabang Pembantu.
Jumlah pelanggan hingga saat ini katanya, lebih 320.000 sl tersebar di wilayah Kabupaten dan Kota Bekasi. PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi merupakan PDAM terbesar pelanggannya se Jawa Barat. (jonder sihotang)