Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto bersama Pastor dan pengurus Gereja Katolik Santo Arnoldus Jansen foto bersama saat pelaksanaan vaksinasi. (Humas)

Vaksinasi Kota Bekasi Berlanjut di Gereja dan Pasar

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Vaksinasi massal terus berlanjut di Kota Bekasi. Targetnya, 2 juta lebih penduduk, tervaksin.

Selain vaksin massal di Stadiin Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, vaksinasi terus dilanjutkan di tempat- tempat ibadah, kantor polres, kelurahan dan Puskesmas.

Kemarin,  Wakil Wali Kota Bekasi  Tri Adhianto meninjau vaksinasi di Gereja Santo Arnoldus Janssen Jalan   Juanda Margahayu Bekasi Timur. Tri bersama Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes  Aloysius Suprijadi dan didampingi para Pastor  Paroki Arnoldus, turut menyaksikan vaksinasi kepada 1.000 umat dan masyarakat setempat.

Kegiatan vaksinasi tersebut dilaksanakan atas kerjasama Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat  Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Bekasi, dan Polres Metro Bekasi Kota.

“Terimakasih managemen Gereja  Arnoldus, terimakasih Polres Metro Bekasi Kota, terimakasih Dinas Kesehatan dan terima kasih warga masyarakat yang turut serta mensukseskan proses vaksinasi dengan tetap menjalani protokol kesehatan,” ujar Tri Adhianto.

Ia berharap percepatan vaksinasi dapat berjalan lancar sesuai target yang diharapakan, agar herd immunity dapat segera tercapai minimal 80 persen dari populasi warga Kota Bekasi.

Vaksinasi juga digelar oleh Pemerintah Kota Bekasi melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian setempat untuk pedagang Pasar Harapan Jaya, Bekasi Utara.  Peserta vaksinasi yang merupakan pedagang setempat  sekitar 600 jiwa. (jonder sihotang)