(Istimewa)

PON Papua Dapat Dukungan

Loading

JAKARTA (Independensi.com) – Nestle Milo siap mendukung pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua, yang akan digelar pada 2-15 Oktober, dengan bantuan publikasi dan sosialisasi multievent nasional terbesar itu melalui iklan maupun sarana digital lainnya.

Kesepakatan tersebut disampaikan oleh Business Executive Officer Beverages Business Unit PT Nestle Indonesia Mirna Tri Handayani dalam konferensi pers Penyerahan Dukungan Milo untuk PON Papua 2021 secara virtual di Jakarta, Kamis (23/9/2021).

“Bantuan yang akan kami berikan dalam PON Papua berupa produk-produk Milo, serta (publikasi) melalui komunikasi, baik iklan televisi maupun digital supaya semangatnya tidak hanya di Papua, tapi seluruh Indonesia,” kata Mirna seperti dikutip dari Antara.

Bantuan tersebut, ujar Mirna, merupakan komitmen Milo dalam mendukung upaya pemerintah untuk mewujudkan generasi yang aktif berolahraga. Da menambahkan bahwa Nestle Milo juga berkomitmen untuk membantu mewujudkan generasi masa depan Indonesia yang lebih sehat dan aktif, salah satunya melalui gerakan MILO ACTIV Indonesia.

Melalui gerakan ini, Nestle Milo konsisten mengajak lebih dari 30 juta anak Indonesia di 200 kota untuk berpartisipasi dalam berbagai kegiatan, seperti MILO Football Championship, SIRNAS-MILO School Competition, MILO Jakarta International 10K, dan Milo Indonesia Virtual Run.

“Kami sangat bangga dapat memberi dukungan dalam pelaksanaan PON di Papua. Semoga dukungan ini dapat memotivasi generasi muda untuk mencintai olahraga sejak usia dini,” katanya.

Ketua Bidang II Pengurus Besar PON Papua Roy Letlora dalam keterangan tertulisnya mengapresiasi dukungan Nestle Milo. “Kami berharap dapat memberikan energi bukan hanya bagi para atlet untuk dapat bertanding memperbutkan gelar juara, tetapi juga masyarakat terutama generasi muda Indonesia untuk mencintai olahraga sebagai bagian gaya hidup sehat dan aktif,” katanya.

PON Papua akan resmi dibuka pada 2 Oktober hingga 15 Oktober mendatang. Namun sejumlah pertandingan telah bergulir lebih awal, seperti sofbol putra dan bisbol. Selain itu ada juga cabang olahraga ekshibisi, seperti esports, triathlon, selancar ombak, dan kick boxing.