Foto : Air dari Perumda Giri Tirta Gresik, Jawa Timur, yang tampak keruh kehitam-hitaman.

Kualitas Air Bersih Perumda Giri Tirta Gresik, Keruh Bak Comberan

Loading

GRESIK (Independensi.com)Warga Randuagung Kebomas Gresik, Jawa Timur, sudah sepekan mengeluhkan kualitas air bersih dari  Perumda Giri Tirta (PDAM) yang sangat keruh yang tak layak digunakan mandi apalagi di konsumsi. 

Salah seorang warga Randuagung Yoyon (45) mengaku kecewa dengan pelayanan air bersih Perumda Giri Tirta Gresik yang tak kunjung membaik dari tahun ke tahun.

“Masak dari dulu kok tetap aja ngak ada perubahan, air yang disalurkan kemasyarakat keruh. Kayak air comberan saja, kita ini beli bukan nyedot (ambil) air dari kali,” ucapnya, Jumat (21/10).

“Katanya manajemen PDAM (Perumda Giri Tirta) sudah ada perbaikan, terus mana realitanya. Itu omong kosong, ngak ada bukti dan sama saja dengan sebelum-sebelumnya hanya omong tok,” katanya dengan nada geram.

Mestinya dengan manajemen yang baru, lanjut Yoyon pelayanan harusnya juga bisa lebih baik dan mampu memuaskan masyarakat selaku konsumen air bersih Perumda Giri Tirta.

“Saya berharap Bupati Gresik memahami persoalan ini, dan jangan tutup mata dengan persoalan yang sudah bertahun-tahun jadi momok masyarakat Gresik khususnya pelanggan air PDAM,” tegasnya.

Senada juga diungkapkan Hadi (53) bahwa kualitas air bersih Perumda Giri Tirta saat ini tidak ada bedanya dengan sebelumnya. Bahkan, seolah tidak ada upaya untuk melakukan perbaikan layanan.

“Saya pikir kalau memang pihak PDAM serius membenahi layanan, kualitas air yang disalurkan ke pelanggan tidak  seperti saat ini. Bayangkan kau kita, beli air galon terus airnya keruh gimana. Coba di telaah sendiri oleh kita-kita,” tukasnya.

“Harusnya manajemen PDAM yang katanya orang baru dan profesional dibidangnya bisa belajar dari kesalahan pendahulunya agar tidak terulang. Ini ngak, masih saja terulang dan terulang dengan alasan yang sama kayak dulu-dulu,” tandasnya.

“Kalau konsumen tanya alasan PDAM pasti sedang perbaikan, mulai dari yang ini yang itu lah, pancet ae alasane mas (tetap saja alasanya mas). Idealnya kalau manajemennya baru sudah selayaknya pelayanan diperbarui dengan baik pula,” pungkasnya. (Mor)

One comment

  1. Air PDAM keruh bukan di Randu Agung saja.

    Di Kedamean juga keruh, seperti air sungai.

Comments are closed.