Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto foto bersama para siswa saat memberikan wawasan kebangsaan. (humas)

Plt  Wali Kota Tanamkan Wawasan Kebangsaan kepada Pelajar

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Wawasan kebangsaan dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, terus digaungkan dan ditanamkan bagi para pelajar.  Hal itu dilakukan Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto saat memberikan edukasi wawasan kebangsaan di SMAN 15 dan SMK Al Bahri, Kota Bekasi,  Selasa (22/11/2022).

Tri menyampaikan pentingnya pengetahuan sejarah sejak dini, salah satu cara menghormati bangsa, menghormati para pejuang dengan mengetahui sejarah Indonesia di merdekakan.

“Salah satu ciri seseorang yang menghormati bangsa Indonesia, menghormati perjuangan para pejuang memerdekakan bangsa Indonesia yaitu dengan mengetahui rekam jejak sejarah perjuangan para pahlawan, betapa mahalnya menebus kemerdekaan Indonesia dengan tumpah darah para pejuang di tanah air Indonesia yang kita cintai ini,” katanya.

Tri Adhianto juga memberikan quis kepada peserta didik tentang pengetahuan wawasan kebangsaan, teks proklamasi, sumpah pemuda dan lagu wajib nasional.

Dikatakan,  pada generasi emas 2045 ditentukan dari perkembangan generasi dini. Kini indonesia sudah masuk ke 20 negara besar, tidak menutup kemungkinan di 2045 generasi penerus dapat mewujudkan Indonesia menjadi negara terbesar ke 5 di Dunia.

Pada kesempatan itu, Tri foto bersama para murid dan guru-guru. (jonder sihotang)