Majalengka- Anggota DPRD Jawa Barat (Jabar) Abdy Yuhana mengunjungi Makam Ki Bagus Rangin di Kecamatan Kertajati, Majalengka, Jawa Barat, baru-baru ini.
Abdy mengungkapkan, Bagus Rangin adalah tokoh dari Bantarjati, Majalengka yang diperkirakan lahir sekitar tahun 1761. Tokoh sejarah ini merupakan pahlawan yang memimpin pemberontakan melawan Belanda pada Perang Cirebon tahun 1805-1812.
“Ki Bagus Rangin berasal dari Demak, distrik Blandong, Rajagaluh yang sekarang menjadi Kecamatan Rajagaluh, Majalengka dan terletak di kaki Gunung Ceremai,” ungkap Abdy.
Politisi PDI Perjuangan itu melanjutkan, Ki Bagus Rangin adalah putra dari Sentayem (Ki Buyut Teyom).
Ki Bagus Rangin merupakan cucu dari Waridah dan keturunan dari Ki Buyut Sambeng, yang juga merupakan salah satu dari cicit pembesar di daerah tersebut, atau dalam Bahasa Cirebon disebut Ki Gede.
“Ki Bagus Rangin mempunyai tiga orang saudara, kakaknya bernama Buyut Bangin dan kedua adiknya bernama Buyut Salimar serta Bagus Serit. Bagus Serit ini juga menjadi pejuang melawan penjajah,” ungkap Abdy.
“Dengan meneladani kisah juang para pejuang di masa lalu, bisa menginspirasi kita dalam memperjuangkan amanat pendiri bangsa di masa kini,” tambah Sekjen PA GMNI itu.