Sekda Kabupaten Bekasi Dedy Supriyadi.

Tahun 2024 Pemkab Bekasi Lanjutkan Program Botram

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Pemkab Bekasi, Jawa Barat terus meningkatkan dan mendekatkan  pelayanan kepada masyarakat. Terkait hal itu, pemerintah daerah setempat  kembali melanjutkan program Berkolaborasi Terus Melayani (Botram) sepanjang 2024.

Program Botram yang diinisiasi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bekasi, di awal 2024 ini diselenggarakan di Kecamatan Cibarusah dengan menghadirkan 41 gerai pelayanan masyarakat. Antara lain, pelayanan zakat infak dari Baznas, pembayaran PBB, pelayanan BPJS, informasi lowongan kerja, pelayanan kartu pencari kerja, administrasi kependudukan dan sebagainya.

“Program Botram memberikan pelayanan publik yang mudah diakses masyarakat,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bekasi, Dedy Supriyadi, saat membuka pelaksanaan Botram di Stadion Mini Cibarusah Kota, kemari.

Diharapkan, warga Cibarusah dapat memanfaatkan kesempatan tersebut untuk melakukan pengurusan administrasi kependudukan maupun keperluan lainnya. Saat ini, jumlah gerai pelayanan semakin bertambah baik dari lintas perangkat daerah maupun instansi swasta.

Dijadwalkan, program Botram berikutnya dilaksanakan di Kecamatan Cikarang Barat pada 9 Maret 2024, bersamaan dengan pasar murah untuk mengatasi kenaikan harga kebutuhan pokok. Program ini, sepanjang 2024 akan digelar mempermudah masyarakat. (jonder sihotang)