Dirut Perumda Tirta Bhagasasi Bekasi Usep Rahman Salim. (jonder)

Layani Sekitar 350.000 Pelanggan, Perumda Tirta Bhagasasi Miliki 13 Kabtor Cabang

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah (Daerah)  Tirta Bhagasasi Usep Rahman Salim menyebutkan, untuk melayani lebih 350.000 pelanggan yang tersebar di wilayah Kabupaten dan Kota Bekasi, saat ini pihaknya memiliki 13 kantor cabang dan 12 kantor cabang pembantu. Jadi, pelanggan yang akan mengurus administrasi dan melakukan pembayaran tagihan rekening, cukup ke kantor cabang saja.

Bahkan,  jika ada pengaduan dan kendala pelayanan di lapangan, petugas di kantor cabang dan kantor cabang pembantu, siap melayani.  Sebab, pelayanan air kepada pelanggan sudah 24 jam.

Maka, guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat pelanggan, Usep meminta semua karyawan dapat bekerja maksimal memberikan pelayanan terbaik. Sebab Perumda Tirta Bhagasasi yang merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) adalah perusahaan pelayanan publik.

Penjelasan itu disampaikan saat peresmian Kator Perumda Tirta Bhagasasi Cabang Cikarang Pusat, kemarin.

Ke depan sesuai perencanaan bisnis, semua kecamatan yang ada di Kabupaten Bekasi dapat dilayani air perpipaan. Saat ini, dari 23 wilayah kecamatan, baru 20 kecamatan yang masuk jaringan perpipaan, kendati belum merata di semua wilayah.

Tahun 2027, sesuai perencanaan bisnis, ke 23 wilayah kecamatan sudah terlayani air perpipaan. Dengan demikian, ditargetkan tahun 2027 sesuai perencanaan bisnis, cakupan layanan ditargetkan 60 sampai 70 persen masyarakat di Kabupaten Bekasi.

Terkait hal itu, Usep Rahman Salim berharap agar Pemkab Bekasi terus menambah Penanaman Modal (PM) ke Perumda Tirta Bhagasasi guna membangun Instalasi Pengolahan Air (IPA) dan jaringan. Sebab, untuk membangun IPA dan jaringan, butuh biaya besar. (jonder sihotang)