BEKASI (IndependensI.com) – Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mendesak pekerjaan tandon air Kelurahan Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu, dilakukan maksimal dan dapat mengurangi banjir. Namun ia menyayangkan pekerjaan yang lamban
tidak sesuai target pelaksanaan kegiatan yang sudah ada.
Pekerjaan ini sudah mulai dilaksanakan sejak 13 Juni 2017, dan akan selesai diperkirakan sampai dengam 11 November 2017. Sedangkan progres pekerjaan saat ini baru mencapai 51,07 persen dari target sebesar 98, 25 persen, ujar Rahmat saat meninjau pembangunan tandon, Senin (6/11/2017).
“Di sini terjadi deviasi sebesar -46,38 persen, sedangkan sisa waktu pekerjaan enam hari lagi. Kemarin memang ada kendala yaitu pekerjaan terhenti sementara dalam kurun waktu 20 hari, namun sudah ada upaya dengan mendorong pelaksana untuk menambah alat dan memperbanyak personil lapangan,” katanya.
Upaya lain yang akan dilakukan katanya adalah Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dapat memperpanjang waktu dengan addendum dan dikenakan denda 1/1000 atau PPK dapat memutuskan kontrak kerja karena terjadi kelalaian dari pihak penyedia, tambahnya. (jonder sihotang)