Nokia memperkenalkan lima ponsel terbarunya di ajang MWC 2018.

Nokia Pilih Indonesia Dibanding Amerika

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – HMD Global berusaha mengembalikan kejayaan Nokia sebagai produsen telepon seluler terbesar di era 1990an. Dalam dua tahun terakhir, perusahaan itu rajin mengeluarkan ponsel baru untuk kembali menguasai pasar.

Di ajang Mobile World Congress (MWC) di Barcelona, Spanyol, yang berlangsung mulai Minggu (25/2/2018), Nokia memperkenalkan lima ponsel terbarunya yaitu Nokia 8 Sirocco, Nokia 7 plus, Nokia 6 (2018), Nokia 1, dan Nokia 8110 4G Reloaded.

Nokia Pisang Keluar Lagi

CEO HMD Global, Florian Seiche, menargetkan bisa masuk lima besar produsen smartphone dunia dalam tempo tiga hingga lima tahun ke depan. Salah satu negara utama tujuan penjualannya adalah Indonesia. Pasar lain yang menjadi fokus HMD adalah Eropa, India, dan Rusia. Amerika Serikat tidak masuk proyeksi penjualan HMD dalam waktu dekat.

“Amerika bukan tujuan utama kami setidaknya dalam tahun ini. Tapi tentu saja wilayah itu tetap masuk dalam roadmap kami,” kata Seiche seperti dikutip CNET.

Meski baru seumur jagung, HMD mengklaim sudah meraih sukses di Asia terutama di India dan Indonesia. Perusahaan itu bahkan menyatakan sudah masuk lima besar di 15 daerah pemasaran.

“Momentum yang kini kami ciptakan di berbagai pasar yang kami masuki membantu kami untuk mendapatkan perhatian dari calon pelanggan atau negara sasaran di masa depan. Masih ada banyak peluang yang bisa kami masuki, salah satunya AS,” kata Seiche.