Kepala BNPT Suhardi Alius menemani ibunya, Hj Alisma Kamudi, menunaikan ibadah umrah di Arab Saudi, Minggu (30/9/2018).

Kepala BNPT Tunaikan Ibadah Umrah

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol Drs Suhardi Alius, MH dikenal sebagai pribadi bersahaja, taat dalam menjalankan kewajibannya sebagai seorang muslim, dan berbakti kepada orang tuanya. Terbukti di tengah kesibukannnya, beliau tetap melayani keinginan ibunya, Hj Alisma Kamudi, untuk umrah bersama.

“Kita semua berusaha sebaik mungkin untuk berbakti kepada orang tua walaupun jasanya tidak akan pernah terbalaskan. Kita hanya memohon rida Allah SWT untuk menggapai khusnul khotimah,” kata Suhardi melalui pesan singkatnya, Minggu (30/9/2018).

Rombongan Kepala BNPT ini memulai perjalanan umrah dengan mengunjungi tempat-tempat bersejarah di Madinah. Setelah itu rombongan menuju Mekkah untuk menunaikan manasik umrah. Sepanjang dari Madinah ke Mekkah, Kepala BNPT selalu memapah ibu kandungnya yang sudah berumur itu, termasuk saat menjalankan tawaf dan sa’i di Masjidil Haram, juga saat sang bunda mau menunaikan salat  lima waktu. Selain itu, mantan Sestama Lemhanas itu selalu setia mendorong kursi roda dan melayani keperluan sang bunda.

“Saya ingin mengabdikan sisa hidup ini dengan pengabdian kepada orang tua, keluarga, dan negara,” ujar Suhardi.

Rombongan umrah Kepala BNPT terdiri atas tujuh orang. Selain Suhardi, anggota rombongan lain adalah Riri Nusrad Kanam (istri), Ahmad Bonadi Suhardi Alius (anak), Alisma Kamudi (ibunda), Yuniarti Hatta (keluarga), Neli Kasim Mahmoudun (keluarga), dan Kurniawan Saharuddin (asisten pribadi).

Menurut rencana, setelah menunaikan ibadah umrah, Kepala BNPT akan langsung menuju Jerman untuk melakukan kunjungan kerja.