Rukan Bhabinkamtibmas

Rukan Bhabinkamtibmas Tak Dihuni dan Maraknya Pencurian Motor

Loading

RENGAT (Independensi.com) – Warga Desa Sencano Jaya, Sei Aur dan Punti Kayu resah, pasalnya dihebohkan sering kehilangan sepeda motor. Padahal menurut warga yang korban kehilangan motornya yang bernama Subar, sebut percuma Rumah Kantor (Rukan) Bhabinkamtibmas difasilitasi tetapi tidak dihuni.

“Rumah Bhabinkamtibmas tak pernah ditempati petugas, untuk apa dibangun kalau tak ditempati? Mau melapor ke Ponsel Peranap, pencuri itu sudah kabur duluan” ujar Subar, Kamis (31/10/2019).

Subar mengaku motornya hilang dua pekan lalu dan hingga kini pihak Kepolisian belum berhasil menangkap pelaku. “Motor saya hilang dua pekan lalu dan hingga kini belum ada kabar dari Kepolisian” ujarnya.

Warga yang lain dari Desa Sei Aur bernama Joko Susanto juga ngaku kehilangan motor revo. “Motor saya hilang dan saya diarahkan Chandra (Petugas Bhabinkamtibmas) melapor ke Polsek Peranap lewat selulernya” ujarnya.

Sementara itu Kepala Desa (nonaktif) Sencano Jaya akui bahwa warga sering kehilangan motor. “Ya benar motor warga hilang, di Sencano Jaya ada dan Sei Aur juga ada kehilangan motor. Rukan Bhabinkamtibnas itu dibangun oleh lima desa” ujarnya.

Petugas Kepolisian Bhabinkamtibmas Edi Chandra hingga kini belum bisa dikonfirmasi.

(Mangasa Situmorang)