Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto saat mengunjungi Pasar Tradisional Kecapi terkait penerapan protokol kesehatan. (humas)

Pedagang dan Pembeli Wajib Laksanakan Protokol Kesehatan

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Guna mengetahui sejauhmana kepatuhan pedagang dan pembeli mematuhi protokol kesehatan pada masa normal baru pandemi covid19,
Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto bersama jajarananya  meninjau Pasar Kecapi, salah satu pasar tradisonal,  Kamis, (18/6/2020).

Tri bersama aparaturnya, mengingatkan dan memberitahukan agar mematuhi protokol keaehatan masa pandemi covid 19. Tujuannya guna memutus penyebaran virus corona yang saat ini melanda dunia.

“Masker merupakan hal yang sangat penting disaat situasi seperti ini, dikarenakannya penyebaran virus Covid-19 masih ada,” katanya.

Kendati  Kota Bekasi sudah berkurang penyebaran virus corona, tetapi warga tetap diimbau i menggunakan masker disaat berpergian ke luar rumah. Termasuk  para pedagang dan pembeli di semua pasar se Kota Bekasi. (adv/humas/jonder)