Ketum FKDB Sampaikan Program Skala Prioritas di Kasepuhan Ciptamulya, Sukabumi

Loading

SUKABUMI (IndependensI.com) – Ketua Umum FKDB, H. Ayep Zaki, S.E. menghadiri kegiatan Seren Taun Kasepuhan di Kasepuhan Ciptamulya Desa Sinaresmi, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat pada Senin (23/8/2021).

Kegiatan seren taun tersebut merupakan acara syukuran yang diadakan setiap tahun dari hasil pertanian warga kasepuhan dengan melaksanakan upacara adat khas tradisi kasepuhan, dimana salah satunya yaitu upacara adat ampih pare ka leuit.

Dalam kegiatan seren taun yang dihadiri oleh Muspika Kecamatan Cisolok dan para Kepala Desa tersebut H. Ayep Zaki, S.E. berbicara tentang program skala prioritas FKDB yang sedang gencar dilaksanakan sekaligus mengajak warga kasepuhan untuk bersama-sama dengan FKDB mengikuti program prioritas FKDB diantaranya program pelatihan refleksi, mitra paroan sapi dan domba, program pertanian dan pemberdayaan UKM.

“Ketahanan pangan masyarakat Kasepuhan Ciptamulya sangat erat kaitannya dengan kegiatan bercocok tanam di bidang pertanian, oleh sebab itu melalui program prioritas ini khususnya di bidang pertanian, saya mengajak warga kasepuhan untuk bersama-sama dengan FKDB memajukan sektor pertanian di Indonesia khususnya wilayah Sukabumi,” tutup H. Ayep Zaki. (Chs)