Pusat Kota BekasiJawa Barat Jalan Ahmad Yani. (ist)

Masa Pandemi Covid 19: Investasi Masuk Kota Bekasi Rp 3, 2 Triliun Triwulan Kedua 2021

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Kendati masa pandemi covid 19, investasi masuk Kota Bekasi, masih menggairahkan.Pemerintah setempat membukukan investasi senilai  Rp 3,2 triliun pada semester pertama 2021. Capaian ini setara dengan realisasi 47 persen dari target yang ditetapkan.

“Untuk tahun ini, target investasi yang masuk ke Kota Bekasi sebesar Rp 6,9 triliun,” ucap Kepala Bagian Humas Pemkot Bekasi Sajekti Rubiah, Senin (6/9/2021).

Ia menyebutkan, realisasi investasi pada triwulan kedua 2021 memberikan sumbangsih cukup besar, nilainya hingga Rp 2,3 triliun.

“Dibandingkan capaian di triwulan pertama sebesar Rp 900-an miliar, maka kenaikan investasi di triwulan kedua dibandingkan pada triwulan pertama ini sebesar 2,5 kali lipatnya,” katanya.

Realisasi investasi yang masuk ke Kota Bekasi ini, diharapkan bisa menggairahkan laju perekonomian di Kota Bekasi meski masih berada di masa pandemi Covid-19. Bahkan, pada saar ini pandemi sudah mulai menurun hingga 97 peraen sudah masuk zona hijau di Kota Bekasi, investasi masuk diharapkan terus meningkat dan bertumbuh. Sehingga sektor perekonomian terus bertumbuh. (jonder sihotang)