Suasana kegiatan vaksinasi bertempat di Kelurahan Numbay, Jayapura Selatan, Sabtu (11/9/2021). (Istimewa)

Kodam XVII/Cenderawasih Lanjutkan Gerakan “Serbuan Vaksinasi”

Loading

JAYAPURA (Independensi.com) – Kodam XVII/Cenderawasih melanjutkan kegiatan “Serbuan Vaksinasi” di pelbagai daerah di Jayapura. Kali ini kegiatan vaksinasi bertempat di Kelurahan Numbay, Jayapura Selatan, Sabtu (11/9/2021).

Adapun vaksin digunakan adalah Biofarma dan Astrazeneca. Selain warga setempat, turut pula 13 atlet asal Papua yang bakal turun di ajang PON XX Papua 2021 dari cabang voli pantai. Kegiatan ini digelar bersama-sama dengan tenaga kesehatan dari Kesehatan Kodam XVII/Cenderawasih dan Dinas Kesehatan Lantamal X Jayapura, Papua.

Kepala Kesehatan Kodam XVII/Cenderawasih Kolonel Ckm dr. I Nyoman Linggih, M.A.R.S mengatakan, kegiatan serbuan vaksinasi ini merupakan kegiatan lanjutan dari kegiatan vaksinasi di seluruh Provinsi Papua untuk mengejar target 75 persen.

Sementara itu pevoli pantai Jessica Balagaize mengucapkan terimakasih kepada Kodam XVII/Cenderawasih dan Lantamal X Jayapura yang telah menggelar kegiatan vaksinasi dan mengajak warga Papua untuk turut melaksanakannya. Demikian berita dikutip dari rilis Pendam XVII/Cenderawasih)