(Istimewa)

Danlantamal XI Merauke Pimpin Apel Khusus Perdana

Loading

MERAUKE (Independensi.com) – Mengawali penugasan jabatan baru, Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XI Merauke Brigjen TNI (Mar) Edy Prakoso memimpin Apel Khusus. Apel tersebut diikuti oleh seluruh Prajurit Lantamal XI dan Yonmarhanlan XI serta PNS Lantamal XI dan bertempat di Lapangan Apel Mako Lantamal XI di Merauke, Papua, Senin (25/10/2021).

“Apel khusus ini merupakan kesempatan pertama bagi saya, selaku Danlantamal XI untuk bertatap muka secara langsung dengan para prajurit sekalian. Oleh karena itu, pada kesempatan ini marilah kita jadikan momen ini sebagai konsolidasi awal kita untuk melaksanakan tugas-tugas ke depan yang lebih baik, dan Jabatan Komandan Lantamal XI merupakan kehormatan dan kebanggaan bagi saya karena mendapat amanah untuk memimpin satuan yang hebat yang berada di ujung timur Indonesia,” uhar Edy Prakoso.

Pada kesempatan tersebut, Danlantamal XI menekankan pentingnya meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena iman dan takwa merupakan landasan moral dan etika dalam melaksanakan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, termasuk dalam melaksanakan tugas sebagai pengawak organisasi TNI Angkatan Laut. Senantiasa bersyukur merupakan wujud keimanan dan ketakwaan, syukur atas kesehatan, keberadaan dan pencapaian kita sampai dengan saat ini.

Selain itu, Danlantamal XI juga memberikan pengarahan dan motivasi kepada seluruh prajurit Lantamal XI terhadap pencapaian tugas pokok dengan koridor yang benar sesuai aturan dan hukum. Arahan dan penekanan yang dilaksanakan pada apel khusus kali ini bertujuan untuk memberikan pencerahan kepada seluruh prajurit agar tetap disiplin dengan mematuhi aturan keprajuritan yang telah ditetapkan dan tetap berpegang teguh kepada Sapta Marga, Sumpah Prajurit, serta Delapan Wajib TNI. Jaga Citra TNI AL khususnya Lantamal XI.

Dalam kegiatan apel khusus tersebut juga dilaksanakan pemberian penghargaan dari Danlantamal XI kepada personel Lantamal XI yakni Mayor Laut (S) Carli Matatar yang berhasil meraih medali perak dalam ajang Pon XX cabang olahraga Kempo.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wadan Lantamal XI, Para Asisten Danlantamal XI, Kadis dan Kasatker Lantamal XI, Para Perwira, Bintara dan Tamtama Lantamal XI, Yonmarhanlan XI, PNS Lantamal XI serta Ketua Korcab XI DJA III beserta Pengurus Korcab XI DJA III.