barcelona
Neymar, Alves dan Lionel Messi ketika memperkuat Barcelona. (foto istimewa)

Alves Ungkap Penyebab Neymar Hengkang dari Barcelona

Loading

JAKARTA (Independensi.com) – Bek Brasil, Dani Alves, mengungkapkan alasan Neymar Jr hengkang dari Barcelona.

Alves menyebut Neymar meninggalkan Camp Nou untuk menghindari bayang-bayang Lionel Messi dan ingin meningkatkan peluang Brasil memenangkan Piala Dunia 2018.

Neymar menjadi pesepakbola termahal di dunia setelah Paris Saint-Germain (PSG) berani menebus buyout clause senilai 222 juta euro atau Rp3,4 triliun pada Agustus 2017 lalu. Penyerang berusia 25 tahun itu finis ketiga di belakang Messi dan Cristiano Ronaldo (Real Madrid) pada perburuan Ballon d’Or 2017.

“Saya pikir dia (Neymar) di sana dengan (Lionel) Messi sebagai pemain paling berpengaruh di dunia sepak bola. Masalahnya, Neymar harus keluar dari bayang-bayang Messi sedikit,” kata Alves kepada laman FIFA. (www.fifa.com)

“Bermain dengan seseorang yang unik seperti Leo adalah pengalaman yang luar biasa yang bisa terjadi pada Anda, tapi selalu ada keraguan di benak Anda, apakah Anda benar-benar memiliki kualitas atau dia.”

“Itu penting untuk perkembangan Neymar sendiri dan bagi Brasil, dia layak mengikuti jalannya sendiri.”

PSG memimpin klasemen Ligue 1 2017/2018 dengan keunggulan 11 poin, dengan Neymar menyumbang 17 gol dan 11 assist. Namun, Alves yakin tujuan utama Neymar musim ini mengantarkan gelar juara pertama Liga Champions untuk PSG.

“Itu tujuan utama kami, itulah yang dipikirkan Neymar saat meninggalkan Barca dan itulah yang saya pikirkan saat meninggalkan Juventus, itulah yang menggerakkan kami,” tambah mantan bek Barcelona itu.

“Kami siap untuk bersaing. Pertanyaan apakah persiapan itu akan membawa kami pada kemenangan atau tereliminasi, itu akan bergantung pada bagaimana kami bekerja sebagai sebuah tim.”

PSG melanjutkan kampanye mereka di Liga Champions  pada 14 Februari, melawan juara bertahan Real Madrid pada leg pertama babak 16 besar.(BM)