LeBron James (kiri) dan Dwyane Wade. (Dok/Ist)

Cavaliers Satukan LeBron – Wade

Loading

CLEVELAND (IndependensI.com) – Dwyane Wade berniat menandatangani kontrak dengan Cleveland Cavaliers untuk musim kompetisi tahun depan. Sedianya, Wade akan bergabung bersama sahabat dan rekan lamanya LeBron James. Seperti dikutip dari Associated Press, Selasa (26/9) waktu setempat atau Rabu (27/9) WIB, Wade masih harus mengurus administrasi dengan skuat lamanya sebelum bergabung dengan Cavaliers.

Seorang sumber yang enggan disebutkan namanya menyebutkan, masih terdapat kewajiban yang harus dilaksanakan pebasket 12 kali All Star ini. Batas waktunya hingga hari Kamis (28/9) ini. LeBron adalah rekan bermain Wade saat bermain di Miami Heat sebelum bermain dengan Chicago Bulls musim lalu. Keduanya menghabiskan empat musim di Heat dan memboyong dua gelar juara NBA. Musim depan, Wade berniat meraih sukses juara bersama Cavaliers menyusul kegagalan musim lalu dikalahkan Golden State pada babak final.

“Wade memberikan semangat baru untuk memburu gelar. Dia punya DNA juara,” komentar James saat jumpa pers. “Cavaliers sangat tepat membawanya bergabung dan dia adalah salah satu pebasket yang punya semangat juara. Saya sangat senang bisa bermain bersama kembali,” imbuh James.  Wade sendiri bakal diganjar kontrak sebesar US$ 2,3 juta per musim. Cavaliers pun akan memiliki banyak shooting guard setelah Wade, yakni J.R. Smith, Kyle Korver dan Iman Shumpert

Kekuatan Cavaliers akan semakin sempurna dengan adanya point guard All Star, Isaiah Thomas. Selain itu turut bergabung mantan perbasket terbaik Liga Derrick Rose dan dua pebasket Jae Crowder serta Jeff Green. Kedua pebasket sayap ini diharapakan bisa menahan laju Warriors bila nantinya bertemu di babak final NBA untuk keempat kali beruntun. Thomas sendiri baru bisa bermain bulan Januari 2018 menyusul cedera pinggang.

Wade hengkang dari Miami Heat pada musim panas 2016 dan menandatangani kontrak dua tahun bersama Bulls. Dia memilih untuk tidak meneruskan kontrak dan bergabung dengan Cavaliers. Bulls sendiri yang menarik Jimmy Butler pada musim panas lalu, lebih baik melepas Wade ketimbang membayar kontrak baru baginya. “Saya hanya menjalani yang terbaik. Saya perlu tim yang memberikan peluang terbaik dan mau menerima apa yang saya tawarkan,” kata Wade.

Dari catatan yang ada, Wade punya skor rata-rata 23,3 poin, 4,8 rebound dan 5,7 assist dalam 14 musim. Dia menuai skor rata-rata 18,3 poin, 4,5 rebound dan 3,8 assist buar Bulls.