Pertugas Tiga Pilar di Polsek Bekasi Utara Bekasi Kota membagikan nasi bungkus bagi masyarakat kurang mampu menjelang berbuka puasa. (humas polres)

Jelang Berbuka Puasa, Petugas Bagikan Nasi Bungkus

Loading

  • BEKASI (IndependensI.com)- Anggota Polsek di jajaran Polres Metro Bekasi Kota, turut serta bersama unsur tiga pilar kecamatan, membagikan masker dan nasi bungkus bagi masyakat kurang mampu.

    Diantaranya Polsek Bekasi Utara membagikan  nasi bungkus dari dapur umum Kelurahan Margamulya dan masker dalam rangka antisipasi/pencegahan dampak penyebaran covid 19 terhadap stabilitas kamtibmas.

    “Bhabinkamtibmas,  dan ASN Kelurahan  Margamulya dan Diskomimfo melaksanakan giat pembagian nasi bungkus kepada para pemulung, tukang sampah dan warga kurang mampu. Giat dilaksanakan untuk meminimalisir potensi kerawanaan saat terjadi kekurangan bahan makanan khususnya bagi warga kurang mampu,” ungkap Kasubag Humas Polres Metro Bekasi, Komisaria Erna Ruswing, Sabtu (2/5/5) sore.

    Pembagian nasi bungkus dilakukan sore hari menjelang berbuka puasa. Pembagian nasi bungkus ini juga bertujuan  membangun empati dan ikatan soaial  kepada masyarakat sekitar yang mampu agar ikut membantu warga yang kurang mampu yang berada disekitarnya.

    Setidaknya hal ink dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu menghadapi situasi saat ini, tambah Erna. (jonder sihotang)