Mauricio Pochettino
Mauricio Pochettino. (foto istimewa)

Pochettino Tak Mau Buru-buru Berharap

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Tottenham Hotspur berhasil menahan Juventus di leg pertama babak 16 Besar Liga Champions.

Namun keberhasilan mencuri dua gol di kandang Si Nyonya Tua dirasa pelatih Spurs, Mauricio Pochettino belum aman. Meski bertindak sebagai tim tamu dalam duel yang berlangsung di Juventus Stadium, Rabu (14/2/2018), The The Lilywhites di luar dugaan mampu mengimbangi permainan anak asuh Massimiliano Allegri.

Bukan hanya itu, Spurs pun bisa mendominasi pertandingan. Sayangnya mereka harus tertinggal lebih dulu oleh dua gol cepat Gonzalo Higuain di menit kedua dan sembilan.

Beruntung Spurs memiliki Hary Kane yang bisa memperkecil kedudukan di menit 35. Dan di menit 71 melalui tendangan bebas Christian Eriksen berhasil menyamakan kedudukan.

Hasil ini jelas menguntungkan Spurs. Mereka mempunyai keuntungan bisa menjaringkan bola ke gawang Juventus yang di kawal Gianluigi Buffon. Hasil imbang atau kalah 1-0 di leg kedua yang akan berlangsung di Stadion Wembley pada 7 Maret tak mempengaruhi langkah klub asal London itu ke perempat final.

“Kami mampu mendominasi Juventus dengan bermain dengan gaya kami. Gol pertama Higuain mungkin berbau offside. Setelah tim kami tertinggal 0-2, tim kami menunjukkan reaksi yang hebat,” kata Pochettino kepada Mediaset Premium.

Bicara peluang ke perempat final, pelatih asal Argentina itu tak mau buru-buru berharap. Menurutnya, perjalanan masih panjang.

“Kualifikasi untuk perempat final masih terbuka buat Juventus. Mereka biar bagaimana pun adalah tim kuat. Leg kedua akan menjadi laga yang kompetitif,” tutur Pochettino.(BM/ist)