George Groves

Groves Optimistis Segera Pulih

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – George Groves optimistis bisa pulih dalam waktu cepat sehingga bisa menghadapi final World Boxing Super Series (WBSS) pada Mei mendatang. Petinju Inggris itu mengalami cedera tulang bahu dalam kemenangan angka atas Chris Eubank Jr di Manchester Arena, akhir pekan lalu.

“Saya biasa cepat pulih. Saya pernah patah tulang rahang pada Mei lalu dan bisa segera berlatih. Sejak itu, saya sudah dua kali bertarung,” kata Groves seperti dikutip kantor berita AFP, Selasa (20/2/2018).

Groves Pertahankan Gelar Juara Dunia

Groves berhasil mempertahankan sabuk juara dunia kelas menengah super WBA dengan mengalahkan Eubank. Namun di ronde terakhir tulang bahunya geser sehingga dia langsung dilarikan ke rumah sakit.

“Saya selalu menjaga kondisi tubuh, saya selalu hidup bersih. Hal itu membantu saya bisa cepat pulih. Faktor lain yang akan mendorong saya cepat pulih adalah ketidaksabaran saya menantikan pertarungan itu. Saya berada dalam kerangka berpikir yang positif,” ujarnya.

Di final WBSS, Groves akan menghadapi pemenang partai semifinal yang mempertemukan Callum Smith (Inggris) dan Juergen Braehmer (Jerman). Duel Smith vs Braehmer akan digelar di Nuremberg, Jerman, Sabtu (24/2/2018).

Jika Groves tidak bisa pulih, tiket final akan diberikan kepada Eubank. Petinju berusia 29 tahun itu tidak rela tempatnya diberikan kepada Eubank.

“Saya akan menjalani beberapa kali pemindaian dan pemeriksaan oleh dokter spesialis. Kita lihat nanti berapa lama saya bisa pulih. Sekarang saya tidak lagi nyeri dan itu pertanda bagus,” kata Groves.