Srikandi BUMN Berbagi Kisah Inspiratif ke Ratusan Milennials

Loading

KARANGANYAR (IndependensI.com) – Srikandi-srikandi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) serta tokoh-tokoh inspiratisi wanita membagi kisah inspiratif mereka kepada 750 generasi milennials di kawasan wisata terbaru berkelas internasional, De Tjolomadoe, Karanganyar, Sabtu (28/4/2018).

Acara yang dikemas dalam sebuah Talk Show bertema ‘Kartini Milennials’ ini dihadiri oleh menteri BUMN, Rini M. Soemarno dan didampingi oleh 3 direksi wanita BUMN yaitu Plt Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati, Direktur Utama PT ASDP Ferry Indonesia, Ira Puspadewi, dan Direktur Utama Perum Peruri, Dwina Septiani. Direktur Utama PT Barata Indonesia (Persero), Silmy Karim juga hadir dalam acara ini.

Di kesempatan tersebut, Menteri Rini mengaku bangga dilahirkan sebagai perempuan. Hal ini dikarenakan selain mampu melahirkan sekaligus membesarkan anak-anaknya, juga mampu memberikan tenaganya untuk mengandi kepada negara. Dengan begitu, Rini menunjukkan kepada para generasi milennials bahwa perempuan tidaklah kalah dengan laki-laki.

“Jadi sebagai perempuan jangan pernah merasa beda atau lebih rendah dibandingkan laki-laki. Jangan itu dianggap sebagai hal yang menahan kita, justru jadikan itu kekuatan kita,” ungkap Rini di De Tjolomadoe Sabtu (28/4/2018).

Menteri Rini juga mengungkapkan arti sukses bagi dirinya. Ia menuturkan, sukses berarti ketika dia bisa memberikan sumbangsih terbaik bagi bangsa dan negara.

“Sukses berarti saya bisa berikan yang terbaik bagi orang-orang yang saya sayangi dan memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara,” kata dia.

Direktur Utama Peruri Dwina Septiani juga berkesempatan untuk menjadi salah satu pembicara acara. Ia berharap semangat yang ditularkan oleh Kartini bisa terus memotivasi wanita Indonesia untuk terus berkarya.

“Semoga semangat kartini terus bisa memotivasi wanita Indonesia untuk bisa meraih cita-citanya, memberikan yang terbaik buat negeri kita tercinta,” kata Dwina.

Hal serupa juga disampaikan Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry Ira Puspadewi. Ira mengungkap perempuan Indonesia jangan ragu untuk bercita-cita besar dan memiliki mimpi tinggi. Karena tidak ada hal yang mustahil apabila sudah berusaha.

“Jangan pernah merasa ragu hanya karena perempuan. Karena sebenarnya semua hal itu pasti tercapai kalau punya kemauan dan rela bekerja keras,” tutur Ira.

Sementara itu Plt Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengatakan, wanita Indonesia jangan takut untuk bisa menjadi sosok Kartini era modern. Sosok yang dimaksud adalah wanita yang selalu bisa berkarya di bidang pekerjaan dan tetap bisa mengurus urusan rumah tangga.

“Sosok Kartini jaman now ini yang bisa ditiru oleh wanita Indonesia. Sosok yang multitasking, bisa berkarya dalam pekerjaan namun tetap bisa mengurus rumah tangga,” kata Nicke.

Selain mendatangkan pembicara di lingkungan BUMN, acara ini juga turut mengundang beberapa sosok wanita inspiratif lain yakni Chef dan pemilik toko roti BEAU Talita Setyadi dan Founder Binar Academy Alamanda Santika. (Pr/kbn)