Pemasangan jaringan pipa PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi di Cabang Tarumajaya. (foto:jonder sihotang)

Pipa PDAM Bocor Pelayanan Terganggu

Loading

BEKASI (IndependensI.com) – Pelayanan air bersih kepada belasan ribu pelanggan  pelanggan di wilayah PDAM Cabang Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, kini terganggu. Penyebabnya, saat ini sedang dilakukan perbaikan jaringan pipa induk ukuran 400 inci yang berlokasi di dekat Instalasi Pengolahan Air (IPA) Cabang Pondokungu seputar Pasar Family Harapan Indah.

Untuk saat ini, pelayanan dihentikan sementara menunggu perbaikan selesai. Ditargetkan, perbaikan sudah ramoung hari ini dan air sudah kembali normal sore hari.

“Pekerjaan perbaikan tersebut saat ini masih terus dilakukan, dan juga berpotensi mengganggu arus lalu lintas. Kami minta kepada pelanggan untuk bersabar dan secepatnya perbaikan diselesaikan,” ungkap Kasubag Humas PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi, Fauzi Ahmad, Selasa (5/12/2017).

Dijelaskan, kerusakan terjadi pada jaringan pipa karena bocor akibat usia teknis. Pipa lama akan diganti sehingga perlu waktu pemasangan beberapa jam, katanya.

Sementara Kepala Cabang PDAM Tarumajaya Jajuli Sulaeman menjelaskan, kebocoran diketahui, Senin (4/12/2017) siang setelah sejak Minggu (3/12/2017) malam air tidak mengalir. Setelah ditelusuri, ternyata ada pipa induk yang bocor.

Perbaikan langsung kejerjakan mulau kemarin siang sampai saat ini, dan sore nanti sudah selesai dipastikan air mengalir kembali, katanya.

“Perbaikan dilakukan sejak Senin siang sampai malam dan hari ini Selasa sudah selesai. Nanti sore air sudah mengalir kembali normal,” ungkapnya. (jonder sihotang)