Pj Walu Kota Bekasi Ruddy Gandakusumah dan Peserta Musrenbang tahun 2018 Jawa Barat.(humas)

Musrenbang RKPD Jabar  2019 Digelar

Loading

BANDUNG (IndependensI.com)-Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Provinsi Jawa Barat 2019, Kamis, (12/4/2018) di Ballroom Intercontinental Hotel Dago di Bandung Jawa Barat.

Ahmad Heryawan mengatakan musrenbang sebagai penyelarasan rancangan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) antara pemerintah pusat, provinsi, hingga Kabupaten/ Kota. Apalagi ditahun terakhir dirinya selaku Gubernur Jawa Barat hingga 13 Juni 2018, ia ingin memastikan program pembangunan terhadap warga Jawa Barat bisa berkelanjutan dengan berpedoman pada RPJMD Jawa Barat.

Selanjutnya ditetapkan tema pembangunan yaitu : “Peningkatan daya saing daerah bagi upaya mencapai kemandirian masyarakat Jawa Barat”.

“Banyak prestasi yang bersama kita bisa raih, ini berkat salah satunya atas andil para perencana di tiap daerah. Dan komitmen masing-masing kepala daerah untuk memajukan dan menyejahterakan masyarakatnya,” kata Aher sapaan akrab Gubernur Jabar

Menurut Aher, terdapat delapan prioritas dalam pembangunan Jawa Barat di tahun 2019 yang menjadi perhatian khusus, diantaranya: Penanggulangan kemiskinan dan pengangguran, pemanfaatan modal alam untuk pemantapan ketahanan pangan dan mendorong pertumbuhan agroindustri berkelanjutan. Peningkatan nilai tambah ekonomi melalui pengembangan sektor potensial.

Kemudian, meningkatkan interkoneksi pusat-pusat pertumbuhan dan infrastruktur wilayah pendukung kegiatan ekonomi. Meningkatkan akses dan kualitas pendidikan rintisan wajib belajar 12 tahun, pelayanan kesehatan masyarakat, dan pelayanan dasar, peningkatan kualitas lingkungan hidup dan pengendalian pemanfaatan ruang.

Lalu, peningkatan modal sosial masyarakat untuk meningkatkan daya saing Jawa Barat dan penguatan reformasi birokrasi.

Puncak kegiatan perencanaan pembangunan Jawa Barat kali ini juga melibatkan OPD Bappeda di 27 Kota/kabupaten Se-Jawa Barat termasuk sejumlah kehadiran masing-masing Kepala Daerah.

Diantaranya, Penjabat Wali Kota Bekasi Ruddy Gadakusumah dan Kepala Bappeda Kota Bekasi Koeswara dan para Kabid Bappeda, turut dalam acara tersebut. Mereka menerima arahan Gubernur Jabar Ahmad Heryawan dan daru sejumlah tokoh lainnya.

Turut hadir dan sempat memberikan sambutan diantaranya Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri, Soni Sumarsono, Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari, Deputi Bidang Kependudukan dan Ketenagakerjaan Kementerian PPN/ Bappenas Pungky Sumadi.

Beberapa narasumber lain juga dihadirkan,  Asep R Ruwandha selaku Koordinator Unit Kerja Korsup Pencegahan KPK RI sempat memberikan arahan mengenai komitmen penyelenggara negara harus bebas berbagai bentuk praktik korupsi. (jonder sihotang)